Sabtu, 03 November 2012

Menulis Blog yang baik



Blog, di era dunia maya ini siapa sih yang tidak pernah mendengar kata blog. Yang eksis di dunia maya ataupun yang hanya browsing sekali kali pun pasti pernah atau bahkan sering mendengar kata ini. Tapi, taukah apa itu BLOG?

Blog merupakan singkatan dari web log yang merupakan bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. (wikipedia).

Apa yang membedakan blog dengan tulisan-tulisan lainnya?
Tulisan pada blog bersifat publik, sehingga semua orang dapat membaca nya. Berbeda dengan tulisan kertas biasa yang hanya orang-orang tertentu yang dapat melihatnya. Sehingga sifat dari sebuah Blog lebih sensitif ketimbang tulisan tangan lainnya.

Bagaimana penulisan blog yang baik?
Menurut penulis, sebuah blog itu memiliki berbagai jenis.  Dari blog politik, pribadi, bertopik, kesehatan, sastra dll. Sehingga ada baik nya pada penulisan blog menggunakan bahasa yang sesuai dengan tema yang kita ambil. Misal saja kita ambil contoh blog politik, kita tahu politik itu tentang berita, politik, aktivis dan semua persoalan politik berbasis blog (seperti kampanye). (wikipedia)

Sehingga sangat dibutuhkan bahasa yang formal, yang lebih baik menggunakan EYD yang baik dan jelas. Berbeda dengan blog yang sifat nya pribadi, yang akan lebih menyenangkan apabila menggunakan bahasa sehari hari, yang luwes dan santai.

Bagaimana pengaturan letak atau posisi tulisan pada blog?
Menurut penulis, Penulisan blog akan lebih menarik dibaca bukan dari banyak nya jumlah gambar atau hiasan. Malah dengan adanya terlalu banyak nya hiasan atau gadget yang kita pasang pada tampilan blog malah akan menghilangkan selera pembaca untuk membaca tulisan yang kita buat. Untuk letak penulisan disaran kan yang tidak begitu memanjang ke samping, sehingga pembaca tidak kesulitan untuk menggeser tampilan layar ke samping. Untuk itu tulisan disarankan pas dengan tampilan layar monitor, dengan ukuran font yang standar. Apabila memang diharuskan untuk melebihi tampilan layar sebaiknya tulisan di lanjutkan ke baris selanjutnya. 

Berikut nya, agar blog tampil menarik, tulislah isi pada blog anda dengan sepenuh hati. Tidak ada keraguan, karena dengan adanya keraguan malah akan membuat tulisan anda ambigu,  atau tidak menarik.
Yang terakhir teruslah melatih bakat menulis anda, dengan banyak berlatih menulis di blog akan membuat tulisan anda semakin menarik untuk dibaca.

Mungkin cukup sekian masukan dari saya sebagai penulis, tulisan saya pun masih jauh dari sempurna. Inipun hanya bagian dari melatih bakat menulis saya. Semoga artikel yang saya buat cukup bermanfaat.  Dan tetap semangat menulis! Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar